Abdon Nababan Tanam Makadamia bersama Masyarakat Adat Natumingka

Komunitas Gomparan Ompu Duraham Simanjuntak di Desa Natumingka, Kecamatan Borbor, Kabupaten Toba menyambut kedatangan Dewan Aliansi Masyarakat Adat Nusantara yang diketuai oleh Abdon Nababan. Kedatangan rombongan ini pada Sabtu, 8 Januari 2022 bertujuan untuk berpartisipasi dalam penanaman bibit pohon makadamia bersama dengan masyarakat adat Natumingka. Penanaman bibit pohon ini selain untuk menjaga kelestarian hutan adat Natumingka, juga bertujuan untuk menjaga hak-hak masyarakat adat dari perampasan tanah. 

Sebelumnya, Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) wilayah Tano Batak, Sumatera Utara, membagikan 12 ribu bibit makadamia kepada 10 komunitas masyarakat adat, salah satunya kepada masyarakat adat Natumingka pada Kamis, 16 Desember 2021. Pembagian ini bertujuan untuk mengembalikan fungsi hutan adat yang telah dirusak oleh perusahaan yang menyerobot lahan masyarakat. Saat pembagian bibit, Karto Pardosi yang mewakili AMAN Tano Batak menyampaikan penanaman bibit makadamia ini diharapkan dapat memperkuat masyarakat adat dalam mempertahankan tanah adat dan memelihara persatuan komunitas. 

Share this Post: