Penjualan Durian di Luwu Utara Tidak Terpengaruh Covid-19

Pedagang durian di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, tetap berjualan di tengah wabah Covid-19. Salah satunya ialah Bahtiar. 

Bahtiar menjajakan durian di Jalan Muhammad Hatta, Kelurahan Baliase, Kecamatan Masamba, Luwu Utara. Pria berusia 43 tahun itu bisa menjual 70 talaja durian, satu talaja atau satu ikat terdiri dari 3 buah, per hari.

Bahtiar membeli durian dari para petani di Mappedeceng dengan harga Rp 50.000 sampai Rp 75.000 per talaja. Pria asal Desa Lara, Kecamatan Baebunta Selatan, tersebut kemudian menjual durian dengan harga  75.000 hingga 100.000 rupiah per talaja. "Penjualan durian selama pandemi Covid-19 tetap lancar dan pengunjung tetap ramai membeli," katanya, pada Senin, 29 Maret 2021.

Share this Post: