Suasana diskusi tematik yang diadakan oleh Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWD">

Diskusi Tematik HWDI dan AMAN

Suasana diskusi tematik yang diadakan oleh Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Sulawesi Selatan bersama Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Sinjai  di Hotel Rofina, Jalan Jenderal Sudirman, Sinjai pada Rabu 26 Maret 2025. 

Acara tersebut dihadiri oleh 10 pemangku kepentingan di Kabupaten Sinjai serta Camat Bulupoddo dan Kepala Desa Tompobulu. 

Dari hasil pemaparan pendataan oleh Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia, Maria Un mengatakan bahwa pendataan ini menjadi Dasar dalam menyusun perencanaan berbasis data dalam kerja-kerja advokasi. 

“Rekomendasi yang diusulkan sebagai hasil dari pendataan ini hendaknya ditanggapi serius oleh pemerintah kabupaten dan desa serta pemangku kepentingan di masyarakat adat,” ujar Maria Un.

Rekomendasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan layanan terhadap penyandang disabilitas guna mewujudkan pembangunan yang inklusif. 

Isu penyandang disabilitas sudah harus mulai dimasukan dalam Ranwai RPJMD Kabupaten Sinjai Tahun 2025-2029. 

Share this Post: