Pasar Malam Digelar di Pantai Seruni Bantaeng
Sabtu malam, 16 Oktober 2021, Perkumpulan Pengusaha Pasar Malam Indonesia Cabang Bantaeng menggelar Pasar Malam Modern dan Wahana Permainan Hiburan Rakyat di lapangan hitam, Pantai Seruni, Kelurahan Tappanjeng, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan. Pasar malam akan berlangsung hingga 20 November 2021.
Kegiatan dilaksanakan setelah panitia mengantongi surat dari Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Nomor 518/140/DISKUMBAG/IX/2021.
Pengunjung malam pertama pasar malam kali ini berasal dari Kabupaten Bantaeng dan Kabupaten Jeneponto. Kegiatan dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.*/**