Inovasi Getar Dilan Siap Diverifikasi

Inovasi Gerakan Tanam Sayur di Lahan Pekarangan (Getar Dilan) Luwu Utara, Sulawesi Selatan, diikutkan dalam kompetisi inovasi pelayanan publik (KIPP) yang digelar oleh Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). Sekretaris Daerah Kabupaten Luwu Utara Armiady dalam rapat koordinasi secara virtual, Rabu, 21 Juli 2021, menyampaikan tahapan verifikasi dan observasi lapangan untuk kompetisi tersebut.

Selain Armiady, rapat koordinasi itu juga dihadiri oleh Kepala Bappelitbangda (Inovator Getar Dilan) Awaluddin Sukri, Kepala Bagian Organisasi Luwu Utara Muhammad Hadi, dan Tim Pelaksana Warung Kordinasi dan Pembangunan Inovasi Daerah (Warkop Indah).

Menurut Armiady, ada empat lokasi yang akan dikunjungi oleh tim verivikasi lapangan. Di setiap lokasi yang dikunjungi akan ada wawancara dengan penduduk penerima manfaat, penyuluh, dan stakeholder.  Verifikasi lapangan ini akan berlangsung pada 22-23 Juli 2021.  

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian & Pengembangan Daerah (Bappelitbangda), Alauddin Sukri menyatakan, tim verifikasi telah siap mendatangi lokasi-lokasi yang telah disepakati. Karena durasi waktu yang disediakan sangat singkat, tim verifikasi akan memilih satu dari empat lokasi. Adapun empat lokasi itu adalah  Desa Tamboke, Kecamatan Sukamaju; Desa Banyuwangi, Kecamatan Sukamaju Selatan; Desa Sukaraya, Kecamatan Bone-Bone; dan Desa Bungapati/BPP Tanalili.

Share this Post: