Ritual Pugurungan, Pernikahan Adat Dayak Bulusu
Suasana “pugurungan” di pernikahan adat suku Dayak Bulusu di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara pada Sabtu, 5 Juli 2025.
Pada hari itu dilangsungkan pernikahan antara Akong dan Liiy, dua warga Dayak Bulusu, di Balai Adat Desa Bunau, Kecamatan Sekatak, Kabupaten Bulungan. Pernikahan mereka dilangsungkan secara adat istiadat suku Dayak Bulusu.
Dalam acara pugurungan tersebut kedua pengantin mengenakan pakaian adat dan menjalani janji pernikahan melalui ritual, doa, dan pesan-pesan yang disampaikan oleh para sesepuh serta tokoh adat Dayak Bulusu. Puluhan warga menjadi saksi janji dan pernikahan mereka.