PSN Victims Community Discussion
A group of participants in the “Merauke Solidarity Consolidation” event engaged in discussions at the Petrus Vertenten Center, Kelapa Lima Subdistrict, Merauke District, South Papua, on Tuesday, March 11, 2025.
The “Merauke Solidarity Consolidation” event took place over four days, from March 11 to March 14, 2025. Organized by Solidaritas Merauke, the event was attended by around 250 representatives from civil society organizations and Indigenous communities across Indonesia.
The attendees were people affected by the National Strategic Project (PSN) initiative from various regions, including Merauke, Keerom, Mappi, Fakfak, Teluk Bintuni, North Sumatra, Jambi, Central Kalimantan, East Kalimantan, Rempang, and East Nusa Tenggara.
The event involved various societal elements, including religious figures such as Pastor Pius Manu, Indigenous community representatives like Yasinta Gebze, environmental and human rights activists such as Franky Samperante, and organizations like LBH Papua Pos Merauke.
On the first day, participants engaged in a discussion titled “Stories of People Affected by National Strategic Projects (PSN).” This session focused on the impacts of PSN on Indigenous communities across Indonesia, including the negative consequences of the new rice field development project on the environment and the livelihood rights of Indigenous Papuans.
From the discussion, participants concluded that PSN projects across different regions have had detrimental effects on both the environment and Indigenous communities. Their shared experiences as victims of PSN strengthened their commitment to collectively reject the projects.
Diskusi Konsolidasi Masyarakat Korban PSN
Sejumlah peserta acara “Konsolidasi Solidaritas Merauke” berdiskusi di Petrus Vertenten Center, Kelurahan Kelapa Lima, Distrik Merauke, Kabupaten Merauke, Papua Selatan pada Selasa, 11 Maret 2025.
Acara “Konsolidasi Solidaritas Merauke” berlangsung selama 4 hari, dari tanggal 11 hingga 14 Maret 2025. Acara yang diselenggarakan oleh Solidaritas Merauke itu diikuti oleh sekitar 250 orang perwakilan organisasi masyarakat sipil dan masyarakat adat dari berbagai daerah di Indonesia.
Warga yang hadir adalah masyarakat korban proyek strategis nasional (PSN) food estate dari berbagai daerah. Antara lain masyarakat korban dari Merauke, Keerom, Mappi, Fakfak, Teluk Bintuni, Sumatera Utara, Jambi, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Rempang, dan Nusa Tenggara Timur.
Acara ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama seperti Pastor Pius Manu, perwakilan masyarakat adat seperti Yasinta Gebze, aktivis HAM lingkungan hidup seperti Franky Samperante, serta organisasi seperti LBH Papua Pos Merauke.
Pada hari pertama, peserta berdiskusi tentang “Cerita Rakyat Korban Proyek Strategis Nasional (PSN)”. Diskusi itu membahas dampak PSN terhadap masyarakat adat di berbagai daerah di Indonesia. Salah satunya adalah tentang dampak negatif PSN berupa proyek cetak sawah baru terhadap lingkungan dan hak hidup Orang Asli Papua.
Dari diskusi tersebut, para peserta mendapatkan kesimpulan bahwa keberadaan PSN di berbagai daerah berdampak buruk pada lingkungan dan masyarakat adat. Kesamaan nasib, sebagai sesama korban PSN, membuat masyarakat dari berbagai daerah tersebut berkomitmen untuk bersama-sama menolak PSN.