KPU Kota Jayapura Melantik 1.134 Pantarlih
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jayapura melantik dan mengambil sumpah 1,134 Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih) pada Senin, 24 Juni 2024. Pengambilan sumpah ini berlangsung di Auditorium Universitas Cenderawasih, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua, yang dipimpin oleh Ketua KPU Kota Jayapura Marthapina Anggai. Sejumlah rohaniawan serta ketua Panitia Pemilihan Distrik (PPD) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kota Jayapura hadir untuk menyaksikan pelantikan itu.
Di Kota Jayapura terdapat 39 PPS dan 5 PPD. Marthapina mengatakan, Pantarlih yang dilantik ini mengemban tugas mulai sejak 2 juni hingga 24 Juli 2024. Sebagai komponen penting dalam Pilkada 2024 ini, Pantarlih diwajibakn mengikuti bimbingan teknis penggunaan E-coklit. "Pantarlih harus menggunakan E-Coklit dengan benar, sehingga data pemilih dapat terekam dengan baik," ujar Martapina saat memberikan sambutan.