Diukur 2022, Jl. Danau Matur Kali Acai Abepura Belum Juga Diaspal
Jalan Raya Danau Matur, Kali Acai, di Distrik Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua, belum diaspal sampai sekarang, Minggu, 23 Juni 2024. Kondisi jalan yang hanya ditambal tanah ini, menurut seorang warga setempat, menimbulkan keresahan bagi masyarakat sekitar, terutama para pengguna jalan.
Menurut warga tersebut, Jalan Raya Kali Acar baru ditimbun tanah. Itu dilakukan tahun 2016. Kemudian, pada 2022 pemerintah melakukan pengukuran jalan. "Namun belum ada pengaspalan hingga saat ini," ujarnya.
Warga tersebut menyatakan, hingga saat ini belum ada kejelasan dari pemerintah terkait rencana pengaspalan Jalan Raya Kali Acai. Padahal, ujarnya, masyarakat telah menyampaikan aspirasi mereka soal jalan ini melalui berbagai cara, seperti musyawarah dan audiensi bersama pemerintah daerah, surat terbuka, namun belum ada hasil yang konkret.
Kondisi jalan yang buruk ini, kata dia, mengakibatkan berbagai masalah, seperti kerusakan kendaraan, kecelakaan, kemacetan, dan gangguan kesehatan akibat debu.
"Kami sudah lelah dengan kondisi jalan ini," ujar seorang ibu, juga warga di jalan itu. "Kendaraan kami sering rusak, dan anak-anak kami kesulitan untuk ke sekolah saat musim hujan."
Dia berharap agar pemerintah segera mengambil langkah nyata untuk mengaspal Jalan Raya Kali Acai. "Kami mohon kepada pemerintah untuk segera memperhatikan kondisi jalan ini," ujarnya. "Aspirasi kami sudah jelas, kami ingin jalan ini diaspal."