Sungai Sepaku Meluap, Rumah Warga Kebanjiran

Sungai Sepaku di Kelurahan Sepaku, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur meluap dan membanjiri rumah warga pada 28 November 2024 malam.

Sungai Sepaku yang berada di kawasan proyek strategis nasional (PSN) Ibu Kota Nusantara (IKN) itu meluap karena hujan deras yang mengguyur sepanjang sore. Nampak patok batas kedalaman air di bawah jembatan telah terendam air sedalam 2,5 meter. Luapan air sungai membuat sebagian rumah warga di RT 03 dan RT 01 kebanjiran.

Sebagian warga terpaksa harus mengungsi ke rumah kerabat yang berada di daerah lebih tinggi.

Share this Post: