Pesta Panen Padi Masyarakat Adat Desa Haratai

Suasana pesta musim panen padi masyarakat adat yang diadakan di Komunitas Balai Umbung 1 di Jalan Haratai, RT 01, RW 01, Desa Haratai, Kecamatan Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan pada Minggu, 22 Juni 2024.

Pesta musim panen padi yang dalam bahasa lokal disebut Mehanyari atau Bawanang itu tampak meriah dan dihadiri puluhan orang. Sejumlah tamu undangan termasuk pengurus Aliansi Masyarakat Adat Nusantara atau AMAN Kalimantan Selatan juga hadir.

Acara tersebut berlangsung selama satu malam dipimpin oleh Imis, selaku Penghulu Adat Balai Umbung Haratai 1.

Mehanyari merupakan ekspresi rasa terima kasih masyarakat adat terhadap Tuhan yang melimpahkan rahmat berupa hasil panen padi yang melimpah.

Prosesi acara dimulai dengan Tarian Bekanjar yang dibawakan oleh para pemuda adat Balai Umbung untuk menyambut tamu undangan. Setelah itu, Pengulu Adat Balai Umbung melakukan ritual.

Share this Post: