Diskusi tentang Kejahatan Hilirisasi Kayu
The Society Of Indonesian Enviromental Journalists (SIEJ) menggelar diseminasi dan diskusi publik dengan tema "Deforestasi dan Kejahatan Hilirisasi Kayu Hutan Indonesia" di Pojok Juanda, Samarinda, Sabtu, 1 Juni 2024). Diskusi ini dilaksanakan berdasarkan hasil liputan investigasi kolaborasi enam media, diantaranya CNN Indonesia TV, Ekuotorial, Pontianak Post, Mongabay Indonesia, Betahita.id, dan Jaring.id yang tergabung dalam Depati Project di Hutan Borneo. Narasumber dalam diskusi antara lain akademiskus Universitas Mulawarman, Rustam Fahry; Kepala Dinas Kehutanan Kaltim, Joko Istanto, dan Direktur WALHI Kaltim, Fathur Roziqin Fen.