Musda III AMAN Kabupaten Tanah Bumbu Berjalan Lancar

Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Kabupaten Tanah Bumbu mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) ke III pada Kamis, 7 Maret 2024. Acara tersebut diadakan di Mandawili, Desa Tamunih, Kecamatan Teluk Kepayang, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan. 

Musda AMAN Tanah Bumbu itu dihadiri oleh delapan balai adat. Antara lain Balai Adat Tamunih, Balai Adat Dadap, Balai Adat Alut, Balai Adat Hatoni, Balai Adat Biajui, Balai Adat Kuluman, Balai Adat Biajui Baru, dan Balai Adat Jelatangan. Selain itu juga hadir Ketua Pengurus Wilayah (PW) AMAN Kalimantan Selatan Rubi. 

Dalam acara itu dilakukan pemilihan Dewan AMAN Kabupaten Tanah Bumbu dan Ketua Pengurus Harian (PH) AMAN Kabupaten Tanah Bumbu. 

Masyarakat adat setempat antusias dalam berpartisipasi di Musda AMAN Tanah Bumbu. Hal itu tampak dari hadirnya sejumlah organisasi kemasyarakatan di Tanah Bumbu. Seperti Dewan Adat Dayak (DAD), Barisan Inti Dayak (BIDAK), dan FORDAYAK. 

Sejumlah perwakilan dari dinas Kabupaten Tanah Bumbu juga ikut hadir. Seperti Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tanah Bumbu, Dinas Pendidikan Tanah Bumbu, Staf Ahli Bupati Tanah Bumbu, Perwakilan Polres Tanah Bumbu, Camat Teluk Kepayang, Camat Mantewe, BABINSA Desa Tamunih, dan POLMAS Desa Tamunih. 

Musda Aman Tanah Bumbu ini diharapkan bisa melahirkan kepengurusan masyarakat adat yang bisa membawa masyarakat adat di Kalimantan lebih maju. 



Share this Post: