Desa Waimanu Belum Memiliki Jaringan Listrik

Hingga saat ini Desa Waimanu, Kecamatan Katikutana Selatan, Kabupaten Sumba Tengah, belum memiliki jaringan listrik. Masyarakat berharap PT PLN bisa segera memasang jaringan di tempat mereka. 

Desa Waimanu berbatasan langsung dengan Desa Dameka dan Desa Manurara. Listrik saat ini menjadi salah satu kebutuhan penting bagi masyarakat. Selama untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat menggunakan mesin generator dan panel surya.

PT PLN memang sudah menurunkan puluhan tiang listrik di kantor Desa Waimanu sejak Desember lalu. Namun hingga saat ini belum ada tindak lanjutnya. 

Rambu Desi, warga Desa Waimanu berharap PLN segera memasang jaringan dan mengalirkan listrik ke desanya. “Kalau sudah ada listrik, tentu warga senang dan tidak lagi was-was," katanya, 3 Maret 2024. "Karena di sini kalau malam gelap sekali."

Share this Post: