Sosialisasi Praktik Baik Menghadapi Perubahan Iklim

Sejumlah tokoh hadir dalam acara Forum Local Champion Kame Gelekat Lamaholot di Desa Hokeng Jaya, Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur pada Jumat, 11 Agustus 2023.

Acara yang mengusung tema "Praktik Baik Masyarakat Lokal Sebagai Solusi Menghadapi Perubahan Iklim" itu dihadiri oleh dua Local Champion. Yaitu Local Champion dari Desa Tapobali Hendrikus Bua Kilok dan Local Champion dari Desa Hewa Maria Mone Soge. Selain itu juga hadir sejumlah perwakilan dari kaum muda.

Dalam acara itu, berbagai gagasan dan praktik baik disampaikan. Selain menyuarakan ajakan untuk melakukan praktik baik menangkal perubahan iklim ini, para peserta juga meminta pemerintah dan pemangku kebijakan untuk ikut mendukung gerakan pelestarian alam.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Yaspensel dan Ayutani Mandiri serta didukung oleh VCA dan Pangan Baik.

Share this Post: