Memitu, Tradisi 7 Bulanan Masyarakat Kampung Darim
Satu keluarga di Kampung Darim, Desa Kendayakan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, melaksanakan tradisi "memitu", atau mandi 7 bulanan pada 26 November 2022. Dalam acara ini, anggota keluarga itu, Sepriyani Paula, yang tengah hamil 7 bulan, dimandikan tepat pukul 7 malam dengan air yang ditaburi kembang 7 rupa.
Uul, panggilan Sepriyani, dimandikan oleh warga. Warga sekaligus memberi uang sawer. Tersedia 7 tapih yang disiapkan keluarga ketika warga menyiram pengantin. Menurut salah satu warga, uang hasil sawer harus digunakan untuk biaya persalinan, tidak boleh untuk hal lain.
Setelah prosesi mandi selesai, suami Uul membelah kelapa dan memecahkan kendi.