Revolusi Gelar Aksi Membersihkan Sungai Karangampel

Tampak sejumlah anggota Revolusi Kecamatan Karangampel lakukan giat aksi kebersihan lingkungan di sepanjang sungai di Desa Sendang, Kecamatan Karangampel menuju Desa Dadap, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Giat kebersihan itu dilakukan pada Jumat, 25 April, 2025. 

Kegiatan kebersihan itu dihadiri oleh Subagyo Wibisono, Ketua Revolusi Kecamatan Karangampel; Nuryanto, Koordinator Desa Revolusi Sendang; Amin, Kepala Desa Sendang; Asyriqin, Kepala Desa Dadap; dan Roshadian Purnama, Camat Karangampel. Juga tampak hadir perwakilan dari Unit Pengelola Irigasi (UPI) Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Jatitujuh dan Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pengairan Kabupaten Indramayu. 

Subagyo Wibisono mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan oleh relawan Revolusi di Kecamatan Karangampel. Ia juga mengajak warga sekitar untuk terlibat aktif dalam kegiatan tersebut dan tidak membuang sampah sembarangan. “Lingkungan yang bersih berpengaruh terhadap kenyamanan dan kesehatan warga,” ujarnya.

Revolusi Karangampel sudah satu pekan ini melakukan pembersihan lingkungan di sepanjang perairan sungai di Kecamatan Karangampel. Revolusi berencana akan bekerja sama dengan pemerintah dan masyarakat untuk mengadakan alat daur ulang sampah di beberapa titik. Dengan begitu persoalan sampah di Karangampel diharapkan bisa teratasi.

Sri Puji Astuti, warga desa Sendang, yang terlibat dalam kegiatan tersebut mengaku senang dengan kehadiran Revolusi untuk membenahi sungai yang tersumbat sampah. Dengan adanya kegiatan ini, ia berharap agar masyarakat sadar dengan lingkungan perairan.

Share this Post: