Granat Sikka Minta PLTMG Segera Realisasikan Janji Listrik Gratis
Gerakan Rakyat Nian Tanah (GRANAT) Sikka, Nusa Tenggara Timur, meminta pihak pengelola Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) untuk segera merealisasikan janji listrik gratis bagi warga Desa Hoder. Menurut pegiat GRANAT Adrianus Lawe, kurang lebih 3 tahun beroperasi pihak PLTMG belum merealisasikan janji listrik gratis bagi warga lokal tersebut. Padahal kesepakatan ini sudah tertuang dalam dokumen UPK/UPL pembangunan.
Ketika diminta untuk beraudiens, ujarnya, manager UPK PLN/ PLTMG selalu memberikan alasan macam-macam. Padahal, apa yang dibicarakan ini menyangkut hak-hak warga lokal yang telah disepakati bersama. Adrianus menegaskan, dalam konsultasi publik pembangunan PLTMG 40 mw Moko, Desa Hoder tahun 2015 dan diskusi lanjutan di tahun 2019 lalu, telah disepakati empat hal pokok, yang menjadi janji PLTMG kepada warga lokal yaitu peluang kerja, pembangunan fasilitas air minum, listrik gratis, dan peluang usaha bagi warga.
Januarius Dunia, tokoh muda Hoder mengatakan sejauh ini belum ada realisasi listrik gratis. "Kami berharap, tim pengawas pembangunan PLTMG dan Bupati Sikka dapat memperjuangkan nasib dan hak-hak warga lokal ini, apalagi kabupaten Sikka merupakan salah satu kabupaten yang sudah mendeklarasikan tentang Hak Asasi Manusia, termasuk hak warga lokal ini," ujarnya.