Nelayan minta SPBN Gondang Lombok Utara Beroperasi Lagi
Koalisi Kusuka berdialog dengan pemilik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN) Gondang yang difasilitasi oleh Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kabupaten Lombok Utara (KLU) pada Jumat, 07 Januari 2022, di Kantor DKP3. Dalam pertemuan itu Koalisi Kusuka diwakili oleh dua lembaga, yaitu FITRA NTB dan KNTI NTB.
Dialog tersebut sebagai upaya untuk mendorong kembali beroperasinya Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN) yang berlokasi di Desa Gondang, Lombok Utara, untuk mempermudah akses nelayan mendapatkan bahan bakar.
Ketua Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Lombok Utara, Efendi menyampaikan saat ini nelayan sangat kesulitan dalam mengakses BBM, nelayan hanya bisa membeli di pedagan eceran dengan harga yang lebih tinggi. Efendi menuturkan harga premium satu liter di pengecer sekitar Rp. 9000, menurutnya ini lebih tinggi dari harga pertalite di Stasiun Pengisian dan sangat membebani nelayan. Dengan beroperasinya SPBN ini nelayan juga sangat berharap bisa mengakses Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi dari pemerintah pusat yang selama ini belum pernah bisa dinikmati oleh nelayan di lombok utara.
Agung Aditia, Pemilik SPBN Gondang mengatakan SPBN yang berlokasi di Desa Gondang tersebut akan mulai beroperasi pada ahir januari 2022. Menurut Aditia selaku pemilik SPBN siap mengikuti kebijakan, jika pemerintah menyediakan subsidi maka pihaknya siap menyalurkan dengan sesuai ketentuan yang berlaku.