Sekolah Luar Biasa Gratis Kini Ada di Pringgabaya - Lombok Timur
Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat, melalui Lembaga Kesejahteraan Sosial Dharma Hafiz, mendirikan Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Hafiz. Sekolah tersebut dibangun di Dusun Cemporonan, Desa Pringgabaya Utara, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur. Saat ini sekolah tersebut sedang melakukan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2021/2022. Adapun jenjang SLB di Dharma Hafiz ini ialah TK-SLB, SD-SLB, SMP-SLB dan SMA-SLB. Waktu pendaftaran dimulai sejak 31 Mei hingga 31 Juli 2021. Sekolah SLB Dharma Hafiz tidak memungut biaya pendidikan alias gratis 100%.
Foto tampak depan SLB Dharma Hafiz diambil pada Ahad, 25 Juli 2021.*/**