Gampong Pante Meutia - Aceh Barat Gelar Sekolah Anggaran Desa
Seorang peserta Sekolah Anggaran Desa (Sekar Desa) di Gampong Pante Meutia, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, memaparkan hasil diskusi kelompoknya mengenai Struktur Anggaran Pendapatan Belanja Gampong (APBG). Sekar Desa digelar Pemerintah Gampong Pante Meutia mulai hari ini, Selasa (29/6/2021), melibatkan 20 peserta terdiri dari unsur BPD atau Tuha Peut, unsur Pemerintahan, perwakilan masyarakat, kaum disabilitas, dan kalangan berkebutuhan khusus lainnya.
Sekar Desa berlangsung di kantor desa setempat. Kegiatan ini terlaksana berdasarkan program kerjasama KOMPAK dengan Sekretariat Nasional Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Seknas FITRA).
Replikasi Sekar Desa tahun 2021 dilakukan di dua desa, yakni Pante Meutia dan Gunong Puloe. Keuchik Gampong Pante Meutia, Karmizal mengungkapkan, kehadiran program ini sangat bermanfaat bagi desanya. Dia mengaku sudah lama mengharapkan program untuk mencerdaskan masyarakat ini. Program ini dinilai akan memberikan pemahaman kepada semua masyarakat tentang cara meningkatkan tatakelola pemerintahan yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat dalam jangka panjang. "Alhamdulillah program ini seperti yang kita harapkan dalam mencerdaskan semua unsur masyarakat terkait pengelolaan desa. Terutama bidang administrasi tuha peut, termasuk semua aparatur gampong. Semua harus paham fungsi masing-masing. Karena saya duduk sebagai pimpinan hanya bersifat sementara, maka kita perlu mendidik generasi penerus supaya ke depan lebih baik," ujar Karmizal.*/**