Karena Hujan Angin, PKPPS Desa Anyar KLU Hitung Suara di Ruko
Hujan disertai angin kencang terjadi saat perhitungan surat suara berlangsung di TPS 008 Dusun Dasan Lendang, Desa Anyar, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara (KLU), Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu (9/12/2020) sekitar pada pukul 14.30 Wita. Sejak pagi lokasi tersebut diguyur hujan, sehingga Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) beralih ke dalam ruko untuk melakukan penghitungan surat suara. Hal itu dilakukan agar surat suara tidak mengalami kerusakaan akibat terjadinya hujan yang disertai angin. Berdasarkan informasi Kantor Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Praya pada pukul 13.50 Wita, di Bayan dan sekitarnya berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 14:40 Wita. Ancaman ini diperkirakan akan berlangsung hingga pukul 17.20 Wita.*/**