Protect Indonesia dan Warga Pakjo Bersihkan Anak Sungai Skanak

Protect Indonesia bersama warga Kelurahan Pakjo, Kecamatan Ilir Barat I, Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, membersihkan anak sungai Skanak pada Jum'at, 24 Januari 2025. Kegiatan bertajuk Jum'at Bersih ini dimaksudkan agar anak sungai Skanak tak meluap dan mengakibatkan banjir ketika hujan turun. Kegiatan dihadiri Lurah, Ketua RW 08, dan 5 Ketua RT.

Menurut Tiara Pramita, Ketua Protect Indonesia, pihaknya mengajak masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan dan lebih peduli terhadap lingkungan sekitar. Salah satu caranya dengan cara tidak membuang sampah di sungai dan melakukan pengolahan sampah, baik organik maupun anorganik. "Kami berharap kerjasama berbagai pihak untuk menjaga kebersihan sungai yang ada di Kota Palembang, karena sungai adalah halaman rumah kita, sesuai dengan konsep Palembang adalah Water Front City," ujarnya.

Share this Post: